Mamuju - Dalam semangat kepedulian sosial serta mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat, Danrem 142/Tatag Brigjen TNI Deni Rejeki, S.E., M.Si secara simbolis menyalurkan zakat fitrah kepada kaum dhuafa dan mereka yang membutuhkan bertempat di Masjid Al-Amin Makorem 142/Tatag, Kab. Mamuju Prov. Sulbar. Senin (08/04/2024)
Zakat fitrah 1445/H yang disalurkan secara simbolis pada tahun 2024 ini merupakan kewajiban yang rutin setiap tahunnya dalam kegiatan Sosial keagamaan yang merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial dan kemanusiaan yang diemban oleh TNI Angkatan Darat khususnya di wilayah Korem 142/Tatag. Dalam penyalurannya, Danrem 142/Tatag didampingi oleh Paur' Rohis Islam Bintalrem 142/Tatag Letda Inf Muhammad Rizal dan anggota TNI lainnya.
Sebanyak 87 orang terdiri dari Fakir miskin, mualaf, Ibnu Sabil, yatim/piatu, amil zakat dan dua Panti Asuhan penerima zakat yang diberikan secara simbolis oleh Danrem 142/Tatag Brigjen TNI Deni Rejeki.
Dalam Sambutannya Danrem 142/Tatag menyampaikan pentingnya berbagi rezeki kepada sesama, terutama di bulan suci Ramadan ini. "Zakat fitrah adalah salah satu kewajiban umat Islam yang harus dipenuhi di bulan Ramadan sebagai bentuk kepedulian terhadap saudara-saudara kita yang membutuhkan, " ujar Brigjen TNI Deni
Beliau juga menekankan pentingnya peran TNI dalam mendukung kesejahteraan masyarakat, tidak hanya dalam konteks pertahanan dan keamanan, tetapi juga dalam memberikan kontribusi positif dalam pembangunan sosial dan ekonomi Masyarakat, ”tandasnya
Setelah penyerahan secara simbolis, zakat fitrah tersebut akan disalurkan kepada para penerima yang telah ditetapkan melalui proses yang transparan dan terukur.
Kegiatan ini merupakan salah satu dari berbagai program kemanusiaan dan sosial yang terus dilaksanakan oleh TNI Angkatan Darat khususnya Korem 142/Tatag sebagai wujud nyata dari komitmen dalam melayani dan melindungi masyarakat.